JAMGOAL.CO – Eks bek Arsenal, William Gallas, menyebut perburuan gelar juara Premier League 2024/2025 ini hanya akan diikuti oleh Liverpool dan Manchester City saja.
Dalam beberapa musim terakhir, Man City mendominasi Premier League. Mereka menjadi juara liga sebanyak empat kali beruntun.
Pesaing terdekat mereka adalah Liverpool. Namun dua musim terakhir, nama Arsenal juga muncul ke permukaan.
Arsenal akhirnya bisa menggusur Liverpool dalam dua musim terakhir. Mereka selalu finis sebagai runner-up di bawah City.
Liverpool Bisa Bersaing Dalam Perburuan Gelar EPL
Premier League 2024/2025: Casemiro vs Alexis Mac Allister (depan) dalam laga Manchester United Liverpool di pekan 3 (c) AP Photo/Dave ThompsonMusim 2024/2025 ini, Liverpool tampil dengan wajah baru di bawah Arne Slot. Mereka mampu menunjukkan performa luar biasa dengan meraih tiga kemenangan dari tiga laga pertama.
Raihan yang sama diraih oleh Manchester City, tapi Liverpool belum kebobolan sama sekali. Meski demikian, William Gallas mengatakan The Reds tampaknya bakal bisa bersaing solo melawan Manchester City dalam perburuan gelar juara liga musim ini.
Pasalnya Liverpool tampak begitu kuat saat ini. Hal itu terlihat kala mereka melumat Manchester United dengan skor 0-3 di laga tandang.
“Saya khawatir Liverpool dan Manchester City bisa menang telak. Sangat penting untuk memulai musim dengan kemenangan beruntun dan melihat pesan yang dikirim Liverpool dengan kemenangan 3-0 di Old Trafford,” serunya pada GamblingZona, seperti dilansir Liverpool Echo.
“Anda harus membuat lawan takut bahkan sebelum pertandingan dimulai dan itulah yang dilakukan Liverpool. Itu pesan yang kuat,” cetus Gallas.
Arsenal Tidak Termasuk
Premier League 2024/2025: Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, di laga vs Brighton pada pekan ke-3 (c) AP Photo/Alastair GrantArsenal musim panas 2024 ini tak banyak aktif di bursa transfer pemain. Tapi mereka sukses memboyong Riccardo Calafiori, Mikel Merino, dan Raheem Sterling.
Namun William Gallas merasa skuad Arsenal kurang kuat. Khususnya jika dibandingkan dengan Liverpool dan Manchester City.
“Lalu jika Anda melihat Manchester City, tim-tim yang lebih kecil benar-benar tidak ingin bermain melawan mereka karena Anda tahu apa yang akan terjadi. Manchester City, Liverpool, dan Arsenal berada di kelompok yang sama, tetapi saya tidak berpikir Arsenal memiliki skuad terkuat,” cetusnya.
Jadwal Liverpool Berikutnya
Mohamed Salah dan Virgil Van Dijk saat Liverpool bersua Manchester United di pekan ketiga Premier League 2024/2025 (c) AP Photo/Dave ThompsonKompetisi: Premier League 2024/2025
Pertandingan: Liverpool vs Nottingham Forest
Stadion: Anfield
Hari: Sabtu, 14 September 2024
Kickoff: 21.00 WIB